Fakultas Peternakan Unsoed akan menyambut Dies Natalis ke 55 pada tanggal 10 Februari 2021, momentum ini juga bertepatan dengan Lustrum ke XI. Berbagai kegiatan telah diagendakan untuk memeriahkan acara ini seperti temu Alumni Akbar secara virtual, Seminar Nasional, Seminar Internasional, Bakti Sosial, dan masih banyak lagi agenda Lainnya.
Sebagai upaya memeriahkan Lustrum ke XI, Fakultas Peternakan Unsoed mengajak seluruh Civitas akademik, alumni, serta kolega untuk mengunggah foto twibbonzie dan logo official Lustrum XI di media sosial masing-masing.