Beri Pemahaman Hewan Ternak Sejak Dini, Fakultas Peternakan Unsoed Terima Kunjungan TK IT Harapan Bunda

# # #

Beri Pemahaman Hewan Ternak Sejak Dini, Fakultas Peternakan Unsoed Terima Kunjungan TK IT Harapan Bunda

fapet.unsoed.ac.id – Sebanyak 100 siswa dari TK Islam Terpadu Harapan Bunda (TK IT HB) Purwokerto melakukan kunjungan edukatif ke Experimental Farm Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman (Fapet Unsoed) pada Jum’at, (25/10). Kunjungan siswa TK IT Harapan Bunda  di pimpin oleh Kepala Sekolah, TIntin Kustini, S.Pd, dan didampingi 19 guru yang  disambut langsung oleh Ketua Experimental Farm, Ir. Nur Hidayat, M.Si., IPM., di Aula Experimental Farm.

Dalam sambutannya, Nur Hidayat menyampaikan pentingnya pendidikan luar ruangan bagi anak-anak usia dini. “Melalui kunjungan ini, diharapkan siswa-siswa dapat lebih mengenal dunia peternakan, sekaligus memperluas wawasan mereka tentang hewan ternak dan proses peternakan,” jelasnya.

Lebih lanjut Nur Hidayat menjelaskan mengenai Teaching&Experimental Farm, tempat ini difungsikan sebagai laboratorium hidup untuk para mahasiswa Fapet Unsoed dalam memahami praktik peternakan. anak-anak TK IT Harapan Bunda berkesempatan melihat secara langsung berbagai jenis ternak, seperti sapi, kambing, domba dan ayam.

Setelah sambutan, mahasiswa yang tergabung dalam Paguyuban Mahasiswa Kandang (PAWANG) yang diwakili oleh Hammam Faturahman Yusuf memberikan pengarahan mengenai teknis kegiatan. Para siswa dibagi ke dalam kelompok-kelompok kecil, masing-masing terdiri dari 16 siswa dan 3 guru pendamping, untuk berkeliling kandang dan melihat langsung berbagai jenis hewan ternak serta fasilitas peternakan yang ada.

Kegiatan diawali dengan memperkenalkan secara langsung binatanga ternak yang ada di Exp.farm, lalu dilanjutkan dengan berkeliling melihat langsung apa saja binatang ternak dengan didampingi enam mahasiswa yang tergabung dalam Paguyuban Mahasiswa Kandang (PAWANG) dan para guru. Diharapkan melalui kegiatan ini, Anak-anak mendapatkan pengetahuan tambahan melalui kunjungan ke kandang. Tidak hanya itu, peserta juga diharapkan menjadikan pengalaman ini sebagai kebiasaan yang mampu menambah ilmu pengetahuan.

Sementara itu, Kepala Sekolah TK IT Harapan Bunda, TIntin Kustini, S.Pd, mengungkapkan maksud dan tujuan kunjungan ke Exp.farm Fapet Unsoed,  merupakan pembelajaran luar kelas berdasarkan kurikulum memiliki tema dari berbagai inti pembelajaran. Sementara ini siswa-siswi memasuki puncak tema dengan mengambil tema “Binatang” melalui Kepala Sekolah menyampaikan bahwa kunjungan siswa tersebut merupakan bagian dari pembelajaran diluar kelas (outing class) yang dilaksanakan oleh TK IT Harapan Bunda sekaligus memperkenalkan pengenalan secara langsung salah hasil ternak.

“Dengan melihat hewan ternak secara langsung, siswa jadi paham apa yang sebenarnya selama ini dikonsumsi baik itu daging sapi, daging ayam, daging kambing, susu kambing, susu sapi dan telur salah satu produk ternak,” Jelas Tintin.

Lebih lanjut Tintin menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh pihak Fakultas Peternakan Unsoed. “Kunjungan ini sangat bermanfaat dalam memperkenalkan lingkungan dan kegiatan peternakan secara langsung kepada anak-anak.

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh antusiasme dari para siswa yang tampak sangat menikmati pengalaman baru mereka.

  • Share

Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman