- 06 Mar, 2023
- Tri Rachmanto
- comments off
Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Fakultas Peternakan Tahun 2023
Hallo semua, apa kabar🙌
Sehubungan dengan akan diselenggarakannya PILMAPRES (Pemilihan Mahasiswa Berprestasi) pada tingkat Universitas Jenderal Soedirman, maka dengan ini kami membuka pendaftaran untuk menjaring calon Mahasiswa Berprestasi Tingkat S-1 dan D-3 Fakultas Peternakan yang akan mewakili fakultas dalam Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) Tingkat Universitas dengan timeline sebagai berikut:
Sosialisasi dan Pendaftaran Maret 2023
Penyerahan Makalah 10 April 2023
Seleksi Tingkat Fakultas 11 – 12 April 2023
Perbaikan Makalah 14 April 2023
Penyerahan ke Universitas 9 Mei 2023
Seleksi Tingkat Universitas 24 – 25 Mei 2023
Syarat Umum:
- WNI
- Program S1 (maksimal semester VI) & D3 (maksimal semester IV) & Saat Seleksi Nasional Belum Lulus
- Berusia S1 < 22 Tahun pada 1 Januari 2023
D3 < 21 Tahun 1 Januari 2023 (yang dibuktikan dengan KTP) - IPK Minimal 3,0
- Surat pengantar dari PT
- Belum Pernah Menjadi Finalis PILMAPRES Tingkat Nasional
Syarat Khusus:
- Rekap IP Per Semester
- Karya Tulis Ilmiah yang ditulis dalam Bahasa Indonesia Baku (1,5 Spasi, Times New Roman 12, Kertas A4, 15 S/D 20 Halaman, margin pengetikan 4,3,3,3)
- Ringkasan (Bukan Abstrak) Yang ditulis dalam Bahasa Inggris (1,5 Spasi Ukuran A4, 600 s/d 700 Kata, pada Lembar Terpisah)
- Sepuluh Pencapaian/Prestasi yang diunggulkan dilengkapi dengan dokumen Pendukung Sebagai Bukti.
- Video profil diri dan deskripsi kegiatan yang paling diunggulkan dan dibanggakan berdurasi 3 – 5 menit bagi finalis tingkat nasional
Pendaftaran Tingkat Fakultas:
- Mengisi Blanko Biodata pada file berikut Biodata Mapres 2023
- Pas photo Ukuran 4×6 (2 lembar)
- IPK minimal 3,0 (Fotokopi KHS awal s.d akhir)
- Karya Tulis Ilmiah (Rangkap 3)
- Fotokopi Sertifikat, SK, Piagam dll
Semua berkas dimasukkan dalam stopmap
Informasi lebih lengkap dapat dilihat di panduan berikut: