PT. New Hope Farm Indonesia, Berikan Paparan Company Profile Persiapan Rekrutmen Mahasiswa Fapet Unsoed

# # #

PT. New Hope Farm Indonesia, Berikan Paparan Company Profile Persiapan Rekrutmen Mahasiswa Fapet Unsoed

fapet.unsoed.ac.id – Dalam rangka mempersiapkan proses rekrutmen PT. New Hope Farm Indonesia yang akan dilaksanakan pada Selasa, 19/11/2024 pukul 08.00 WIB bertempat di Ruang Aula Lantai III Gedung B Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman (FAPET UNSOED). PT. New Hope Indonesia memberikan paparan Company Profile di hadapan mahasiswa calon peserta rekrut pada Selasa, 19/11/2024 pukul 15.00 s/d 17.00 WIB yang dihadiri Koorprodi S1 Peternakan, Koorprodi S2 Peternakan dan Koorprodi D3 Budidaya Ternak.

Koorprodi S1 Peternakan, Dr. Ir. Titin Widyastuti, S.Pt, M.Si, IPM,  mewakili dekan menyampaikan, terimakasih kepada jajaran PT. New Hope Farm Indonesia yang telah hadir dan memberikan kesempatan kepada mahasiswa Fapet Unsoed untuk mengikuti kegiatan rekrukt yang akan dilaksanakan pada hari besok.

Selanjutnya koorprodi menambahkan, PT. New Hope Indonesia sejatinya sudah menjalin kerjasama cukup lama, dan secara rutin melakukan rekruitmen dan memberika kuliah umum di Fapet Unsoed. Sementara PT. New Hope Farm Indonesia untuk pertama kalinya datang ke Fapet Unsoed untuk melakukan proses seleksi dan memberikan sosialisasi company profil sebalum hari pelaksanakaan rekrut.

Sementara dari PT. New Hope Farm Indonesia di hadiri Mr. Wu Hui (General Manager), Mr. Jason (Manager Farm), Mrs. Hu Xin (Manager Lab),  Manager Hatchery, Manager Farm, Manager HR, dan Legal Assistant. Pda kesempatan itu Mr. Wu Hui  menyampaikan, Paparan ini bertujuan untuk memperkenalkan visi, misi, serta nilai-nilai perusahaan kepada para calon karyawan muda. Dalam presentasi tersebut, Nina Agustina (HR Assisten), menjelaskan berbagai aspek penting mengenai perusahaan, termasuk sejarah, produk dan layanan, serta peluang karir yang tersedia.

“Melalui acara ini, kami ingin memberikan gambaran yang jelas mengenai PT. New Hope Farm Indonesia dan budaya kerja kami. Kami percaya bahwa mahasiswa adalah generasi penerus yang akan membawa inovasi dan semangat baru ke dalam perusahaan,” ujar Mr. Wu Hui.

Selain presentasi, kegiatan tanya jawab yang dipandu oleh Nina Agustina juga dilengkapi dengan sesi tanya jawab, di mana mahasiswa dapat langsung berinteraksi dan mennjawab pertanyaan seputar peternakan. bagi yang bisa menjawab dengan benar akan mendapatkan doorpize menarik yang telah dipersiapkan.

Acara ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih mendalam bagi mahasiswa mengenai dunia industri serta mempersiapkan mereka untuk menghadapi persaingan di dunia kerja. PT. PT. New Hope Farm Indonesia berkomitmen untuk terus menjalin hubungan baik dengan institusi pendidikan dan mendukung pengembangan karir mahasiswa. Dengan adanya paparan ini, diharapkan mahasiswa dapat lebih siap dan percaya diri ketika mengikuti proses rekrutmen yang akan dilaksanakan besok pagi.

  • Share

Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman