Ujian Kualifikasi Program Doktor Ilmu Peternakan Fapet Unsoed

# # #

Ujian Kualifikasi Program Doktor Ilmu Peternakan Fapet Unsoed

Fapet.unsoed.ac.id, Program  Studi S3 Ilmu Peternakan telah menyelenggarakan Seminar Proposal Doktor yang dilaksanakan pada hari Senin, 26/8/2019 bertempat di ruang 140 Fakultas Peternakan Unsoed Acara dibuka oleh ketua program S3 Ilmu peternakan Dr. Ir. Satrijo Widi Purbojo, Ph.D,  dalam kesempatan itu kaprodi membacakan persyaratan seminar proposal.

Pelaksanakan Seminar Proposal Disertasi (Kolokium) adalah Seminar Proposal Disertasi adalah Ujian tahap 2 yang dilaksanakan setelah mahasiswa menyelesaikan tahap Ujian Kualifikasi., suatu kegiatan berupa presentasi proposal disertasi yang dibuat di dalam suatu forum yang dihadiri oleh Tim promotor dan penelaah ahli. Bobot kegiatan ini setara dengan 1 (satu) sks atau 60 menit jam tatap muka/pertemuan dan merupakan bagian dari tugas penyusunan Proposal Disertasi (5 sks).  Seminar  Proposal Disertasi merupakan seminar ini yang akan menyampaikan  rencana penelitian dalam rangka penulisan karya ilmiah dan penulisan disertasi pada program doktor. Dalam seminar ini juga dilanjutkan dengan sidang Tim/komisi penguji untuk menilai kelayakan proposal disertasi sesuai dengan peraturan dan standar nasional  pendidikan tinggi (SNPT atau SN Dikti, 2014).

Ujian kualifikasi atau prelium dilaksanakan sebelum dimulainya penyusunan proposal disertasi, dan penilaian ujian kualifkasi/Proposal disertasi dilakukan oleh sebuah komisi yang diketuai oleh Ketua Program Studi, Calon promotor, tim dan sekurang-kurangnya beranggotakan lima orang.

setelah dinyatakan lulus dalam ujian kualifikasi, mahasiswa yang bersangkutan secara resmi dinyatakan sebagai kandidat doktor, dan kepada mahasiswa aktif dianjurkan untuk Segera menulis proposal disertasi dan mengajukan kepada direktur Program Pascasarjana Universitas Jenderal Soedirman dan Diketahui Oleh Ketua Program Studi Doktor  agar dapat ditunjuk atau ditetapkan Promotor dan Co-Promotor.

Senin, 26/8/2019 pukul 15.00 WIB bertempat di ruang 140 Program S3 Peternakan telah menggelar Seminar Proposal atas nama Modawy Abdelgader Elbasheer D3018002 “The Effect Of Saffower Oil (Carthamus Tinetorus L) and Inositasl Suplementation An Phosiological and Healt Aprodeious and Quality Of Meet, Egg Of Sentul Chicken” Promotor Prof. Dr. Ir. Ning Iriyanti, MP, Co Promotor. Prof. Dr. Ismoyowati, S.Pt, MP dan Penelaah I : Dr. Ir. Elly Tugiyanti, MP, Penelaah II : Dr. Ir. Efka Aris Rimbawanto, MP. Ujian berlangsung tertib dan lancar, masing-masing penguji menyatakan bahwa mahasiswa tersebut dinyatakan layak untuk seminar disertasi. Hasil Seminar Proposal dibacakan  oleh Koordinator Program Doktor atas penilaian tim penguji dan seminar proposal Modawy Abdelgader Elbasheer D3018002 dinyatakan lulus.

Pada waktu sebelumnya Rabu, 14 Agustus 2019 pukul 14.00 – 16.00 Wib di Ruang 140 Fakultas Peternakan Unsoed, Modawy Abdelgader Elbasheer D3018002 “The Effect Of Saffower Oil (Carthamus Tinetorus L) and Inositasl Suplementation An Phosiological and Healt Aprodeious and Quality Of Meet, Egg Of Sentul Chicken” Promotor Prof. Dr. Ir. Ning Iriyanti, MP, Co Promotor. Prof. Dr. Ismoyowati, S.Pt, MP dan Penelaah I : Dr. Ir. Elly Tugiyanti, MP, Penelaah II : Dr. Ir. Efka Aris Rimbawanto, MP. Ujian berlangsung tertib dan lancar, masing-masing penguji menyatakan bahwa mahasiswa tersebut dinyatakan layak untuk seminar proposal disertasi selanjutnya.

Pada  hari  yang sama pada hari Rabu, 14/8/2019 juga telah dilaksanankan seminar proposal atas nama Bambang Rijanto Japutra NIM. D301700  mempresentasikan judul disertasi “Perbandingan penggunaan dan Peniadaan Antibiotik Growth Promoter (AGP) pada pakan Ayam Broiler Terhadap Aspek Produksi, Ekonomi, dan Sosial Demografi”. dihadapan 4 dosen yang terdiri dari : Promotor :Prof. Ismoyowati, S.Pt, MP, dan Co-Promotor : Novie Andri Setianto, S.Pt, M.Sc, Ph.D Penguji I, Dr. Ir. Elly Tugiyanti, MP dan untuk penguji II adalah Dr. Ir. Krismiwati Muatip, M.Si Hasil rapat dosen penguji menetapkan bahwa Bambang Rijanto Japutra dengan rencana judul penelitian disertasi dinyatakan lulus dan untuk melanjutkan pada tahapan penelitian disertasi berikutnya.

  • Share

Tri Rachmanto