Mahasiswa Fapet Unsoed Raih Gold Medal pada International Youth Business Competition

# # #

Mahasiswa Fapet Unsoed Raih Gold Medal pada International Youth Business Competition

Fapet.unsoed.ac.id –  Prestasi emas tingkat internasional kembali di ukir mahasiswa Fakultas Peternakan (Fapet) Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED),  Jalalludin. Mahasiswa program studi S1 Peternakan asal dari Sukabumi, Jawa Barat berhasil berkontribusi dalam meraih GOLD MEDAL di ajang International Youth Business Competition (IYBC) 2023 pada kategori Informasi Bisnis.

IYBC merupakan ajang kompetisi dibidang bisnis, yang kali ini diselenggarakan oleh  Indonesian Young Scientist Association (IYSA) dan kompetisi dilaksanakan secara daring. Competition Diikuti oleh 64 tim dari 6 negara yaitu Vietnam, Korea, Arab Saudi, Thailand, Malaysia, dan Indonesia.

IYBC juga sebagai platform pembelajaran untuk melatih siswa dalam keterampilan pembelajaran yang mendalam seperti kolaborasi, kritis pemikiran, inovasi, dan pemecahan masalah. Ada enam katagori yang dilombakan yaitu Economic Research, Business Informatics, International Business, Bank & Financial Management, Enterpreneurship, Management & Marketing.

Proses kompetisi diawali dengan acara pembukaan dan dilanjutkan pengumpulan paper pada tanggal 19 Maret 2023, untuk presentasi dilaksanakan pada tanggal 3 April 2023 selama 15 menit yang terdiri 7 menit untuk presentasi, dan 8 menit untuk tanya jawab.  Sedangkan pengumuman hasil pada tanggal 5 April 2023

Delegasi Unsoed terdiri, Jalaludin (Peternakan 2020), Agung Prasetyo (Manajemen 2021), Uut Ela Triana (Teknologi Pangan 2020), dan Aqilah Rahma A. (Teknologi Pangan 2021) berhasil meraih Gold Medal pada kategori Informasi Bisnis. Selain tim pada IYBC, Keempat mahasiswa tersebut merupakan anggota yang tergabung dalam UKMPR (Unit Kegiatan Mahasiswa Penalaran dan Riset) Unsoed.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan&Alumni, Dr. Ir. Agustinah Setyaningrum, M.P.,IPU mengungkapkan rasa bangganya atas capaian tersebut. “Pencapaian ini menunjukkan kemampuan mahasiswa Fapet Unsoed yang membanggakan dan dapat disejajarkan dengan negara tingkat Asia” jelas WD III.

Lebih lanjut, WD III menyampaikan, “Keberhasilan tersebut tidak terlepas dari hasil kreativitas dan inovasi yang mereka usung dengan mengangkat tema “Belajarin.id: Tutor Finder Application”perihal aplikasi untuk mewadahi teman-teman yang mau jadi tutor, semacam guru les ke anak SD, SMP, SMA sampai mahasiswa yang mau les privat maupun kelompok” terangnya

Pengiriman delegasi Unsoed pada IYBC bertujuan untuk mengasah kemampuan dalam mengeksplor inovasi bisnis di 6 kategori yang berbeda. Diharapkan capaian ini dapat sebagai pembuktian bahwa mahasiswa Unsoed mampu bersaing dengan mahasiswa Internasional sehingga dapat memotivasi mahasiswa Unsoed untuk berani beprestasi di kancah Internasional

  • Share

Tri Rachmanto